Pilihan Hotel Bintang 3 di Bandung Untuk Berlibur

Hotel di Bandung

Sharing By Rey - Bandung masih menjadi daerah favorit bagi para wisatawan untuk berlibur. Kota ini memiliki pengalaman liburan yang lengkap mulai dari wisata alam, wisata kuliner hingga wisata belanja. 

Apakah Kamu juga memiliki rencana untuk berlibur ke kota kembang ini? Satu hal yang harus Kamu perhatikan ialah tempat penginapan.
 
Kamu bisa memilih hotel bintang 3 di Bandung yang nyaman dan memiliki harga yang terjangkau. Apa saja rekomendasi terbaiknya? 
Berikut ini ialah beberapa hotel yang bisa kamu pilih:


1. Ibis Trans Studio 


Hotel pertama adalah Ibis Trans Studio yang berada di kawasan tempat hiburan Trans Studio. Hotel ini berada di tengah kota Bandung dan Kamu bisa mengunjungi berbagai pusat perbelanjaan hingga melakukan wisata kuliner. 

Hotel ini memiliki desain yang minimalis pada setiap kamarnya. Namun fasilitas kamar tetap lengkap, setiap kamar dilengkapi dengan TV, meja, tempat menaruh barang, brankas dan lemari. 

Bagi kamu yang memang ingin menghabiskan waktu di pusat kota Bandung dan sekitarnya, Ibis Trans Studio bisa menjadi pilihan terbaik. 


2. Meize City Center Bandung 


Pilihan hotel bintang 3 yang ada di Bandung selanjutnya ialah Meize Center Bandung. Hotel ini berada di Jalan Sumbawa No 7, Merdeka. 

Setiap kamar di hotel ini memiliki desain yang minimalis dengan kebersihan yang terjaga. Setiap kamar dilengkapi dengan TV, meja rias, brankas, serta tempat untuk menggantung baju.

Pada bagian atas kasur terdapat hiasan yang mempercantik ruangan dengan kombinasi warna biru.
Hotel ini dekat dengan berbagai tempat hiburan seperti Taman Musik Centrum, Taman sejarah Bandung hingga Bandung Planning Gallery. 

Kamu juga bisa berkeliling di sekitar hotel untuk menemukan wisata kuliner yang lezat.


3. Zest Hotel Sukajadi 


Ketika Kamu mengunjungi Bandung, Kamu bisa menginap di Zest Hotel Sukajadi Bandung. Hotel ini di dari luar memiliki bentuk yang unik dengan dominasi warna hijau.

Saat Kamu masuk ke lobby, Kamu juga bisa melihat warna hijau mendominasi hotel ini.
Kamar tidur di hotel ini nyaman dengan gambar yang artistik pada dindingnya. 

Bagi kamu yang ingin berfoto, hotel ini memiliki banyak spot foto menarik.
Terdapat beberapa fasilitas di hotel ini yang bisa membuat kamu menjadi lebih nyaman. Mulai dari restoran, area parkir, TV kabel hingga aksesibilitas bagi penyandang disabilitas.


4. De'Rain Hotel Bandung 


Pilihan hotel selanjutnya yang berada di tengah kota Bandung ialah De'Rain Hotel Bandung. 
Alamat dari hotel ini ialah di Jalan Lengkong Kecil, Asia Afrika.

Dengan harga yang relatif terjangkau, hotel ini memberikan kenyamanan bagi tamunya dengan menyediakan fasilitas yang cukup lengkap. 

Untuk setiap kamar dilengkapi dengan pendingin ruangan, TV kabel hingga brankas. 
Terdapat pula fasilitas umum lainnya seperti karaoke, spa dan sauna.

Lokasi hotel ini cukup strategis dan dekat dengan berbagai tempat populer di Bandung seperti alun-alun kota Bandung, Trans Studio Bandung dan Paris Van Java. 

Hotel ini juga dekat dengan stasiun kota Bandung sehingga cocok bagi Kamu para wisatawan dari luar kota. 


5. Hotel Nyland Pasteur


Berada dekat pintu tol Pasteur, Kamu bisa menemukan sebuah hotel murah di Bandung yang memberikan kenyaman bagi tamunya.
 
Hotel Nyland Pasteur memiliki lokasi strategis dan dekat dengan berbagai tempat makan, pusat oleh oleh dan berbagai pusat perbelanjaan lainnya. 
Hotel ini juga menyediakan kolam renang yang bersih yang bisa digunakan para tamu.


6. Nay Bandung 


Mencari hotel yang memiliki desain menarik dan suasana yang sejuk? Nay Bandung adalah jawabannya. 

Kamar di hotel ini memiliki jendela yang besar sehingga kamu bisa melihat keluar ruangan dengan bebas. 

Pemandangan yang hijau pasti akan membuat suasana pagi kamu menjadi lebih menenangkan. 
Lobi hotel ini juga mewah dan memiliki restoran yang sangat nyaman dengan interior yang menyejukkan. 

Memiliki lokasi yang strategis, Nay Bandung Hotel bisa membuat liburan Kamu menjadi lebih berkesan. 


Ketika pergi ke Bandung, maka Kamu harus sudah menentukan hotel yang tepat. 
Jangan sampai, pemilihan hotel yang salah dapat mengganggu rencana liburanmu
Berbagai pilihan hotel di Bandung terbaik diatas, bisa Kamu jadikan pilihan. 

Selamat berlibur! 

8 komentar :

  1. Hotel Ibis ini ada di mana-mana ya, ananda Rey. Di Inggris juga banyak ditemui. Selamat malam. Selamat menyambut wikend. Tetap produktif dalam kegembiraan.

    BalasHapus
  2. Nyland ini hotel yang deket banget dari rumah. posisinya strategis banget deket ke tol dan deket ke kota. rekomendid karena tempatnya juga nggak begitu "berisik" meskipun ada di tengah kota. malah cenderung tenang karena agak masuk ke dalam dari pinggir jalan. Hehehe...

    BalasHapus
    Balasan
    1. Waaahh pas banget tuh ya, yang dekat tol juga bikin lebih praktis sih nginapnya :D

      Hapus
  3. yampun hotel di Bandung bagus bagus semua, aku sendiri nge-list juga udah cukup banyak
    dari segi harga, interior semua bikin bingung pokoknya

    BalasHapus
    Balasan
    1. Duh iya dah, Bandung memang gudangnya segala wisata termasuk penginapan, kuliner :D

      Hapus
  4. Ini rata2 di kotanya yaaa. Aku tuh kalo ke Bandung dengan keluarga, pastiiiii milihnya Lembang, Krn tujuan mau mager hahahaha. Dan karena Lembang dingin. Jarang banget cari hotel di kotanya.

    Tapi trakhir kesana pas happy trip Ama kantor, itu pada voting daerah bawah, supaya bisa ajib2 itu staff yg gila dugem hahahaha.

    Kangeeen sih Ama Bandung, trakhir kesana pokoknya sebelum pandemi. Sebenernya pengen bisa kesana lagi, toh angka covid udh mulai turun, tapi kok yaaa mikirin anak2 belum vaksin aku ga berani terlalu jauh jalan. Beda cerita kalo anak2 udh divaksin. :(

    Tapi kalo udah bisa kesana lagi, aku pengen yg Ibis trans Rey. Supaya bisa main ke transstudio :D

    BalasHapus
    Balasan
    1. Eh iya ya Mba, lebih milih ke Jogja malah :D
      Nanti ke Bandung lagi Mba, kupengen baca ceritanya :D

      Hapus

Terimakasih sudah mampir dan membaca tulisan saya, silahkan meninggalkan komentar dengan nama dan url yang lengkap, mohon maaf, percuma ninggalin link di dalam kolom komentar, karena otomatis terhapus :)

Link profil komen saya matikan ya Temans.
Agar pembaca lain tetap bisa berkunjung ke blog masing-masing, gunakan alamat blog di kolom nama profil, terima kasih :)